Atlet Pencak Silat Jombang Bawa Pulang 2 Medali di Ajang Porprov Jatim 2023

halopantura.com Jombang – Torehan prestasi ditunjukkan atlet cabor pencak silat Jombang bawa pulang 2 Medali yakni Emas dan Perunggu di ajang Porprov (pekan olahraga provinsi) Jatim 2023 yang berakhir Jumat (25/8/2023).

Medali Emas diraih oleh M. Kevin Prastya yang turun di kategori Seni Tunggal Putra. Sementara Medali Perunggu diraih oleh Luqi Sinta Pratiwi, Pesilat Putri Kelas B.

Kevin meraih Medali Emas setelah mengalahkan Andrian Nur Faizi Pesilat asal Sidoarjo dengan selisih skor satu poin pada Babak Final kategori Seni Tunggal Putra, Rabu (23/8/2023).

”Sempat deg-degan tadi, Alhamdulillah, selisih satu poin, Kevin lebih unggul,” ungkap ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jombang Budi Setiawan, saat itu.

Dia menjelaskan, Kevin berhasil menyumbangkan medali Emas untuk Jombang setelah mendapat poin 993, sedangkan Andrian mendapatkan poin 992, meraih medali perak dan urutan berikutnya M Faris Firmansyah dari Surabaya mendapatkan medali perunggu.

Skor di kategori seni tunggal putra bersaing ketat. Di babak penyisihan saat melawan Bangkalan, Kevin mendapatkan skor yang sama, sehingga untuk mengambil keputusan pemenang, Juri menilai dari waktu yang paling pas.

Sekretaris daerah (Sekda) Jombang Agus Purnomo mengatakan event Porprov Jatim 2023 menjadi ajang pemersatu mempererat kebangsaan, dan menyambung silaturahim para atlet se-Jawa Timur.

Agus mewakili Jombang sebagai tuan rumah Porprov Jatim 2023 mengucapkan selamat kepada seluruh atlet yang berhasil mengukir prestasi di Cabor Pencak Silat.

“Semoga momentum ini dapat dijadikan perbaikan, penyempurnaan dan evaluasi keolahragaan yang kelak mengangkat prestasi dan pembinaan olahraga di Provinsi Jawa Timur,” ujar Agus saat menutup sekaligus menyerahkan medali kepada para juara di Auditorium kampus Undar, Jumat (25/8/2023).

Diketahui, Cabor Pencak Silat Porprov Jatim VIII tahun 2023 dihelat di Auditorium Universitas Darul Ulum (Undar) Jombang mulai 21 hingga 25 Agustus 2023.

Ada sebanyak 399 atlet pesilat putra maupun putri dari 37 kabupaten dan kota kecuali Pacitan yang bertanding di event tersebut.

Peserta bertanding di 22 kelas dan dibagi menjadi beberapa kategori, yakni kategori tanding, kategori seni yang terdiri dari tunggal, ganda, dan regu putra dan putri.

Baca juga : Tingkat Nilai Ekonomi, Inovasi Mie Bayam Jadi Inspirasi Warga Desa Kuwurejo Lamongan

Baca juga : Bangunan Rest Area Tak Kunjung Difungsikan, Bupati Tuban: Surprise dari Saya

Kategori tanding mempertandingkan 16 kelas, 10 kelas putra dan 6 kelas putri. Kategori tunggal, ganda, regu atau seni ditandingkan 3 kategori putra dan 3 kategori putri.

“Pertandingan menggunakan sistem gugur tunggal,” kata delegasi teknik Cabor Pencak Silat Porprov Jatim 2023, Wigatiningsih. (fin/roh)

Tinggalkan Balasan