Awas Penipuan, Mencatut Nama Waka PN Bojonegoro

halopantura.com Bojonegoro – Humas Pengadilan Negeri Bojonegoro Isdaryanto, S.H, M.H, mendatangi pos pengaduan Sentral Pengeduan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Bojonegoro, Rabu pagi, (20/12/2017).

Kedatangan Humas itu untuk melaporkan salah seorang pemilik akun whatshapp yang mengatasnamakan Wakil Ketua PN Bojonegoro Betsji Siske Manoe, yang terjadi pada hari Selasa (19/12/2017) kemarin.

Isdariyanto mengatakan, terlapor diketahui, menggunakan foto korban (Waka PN) yang diduga sempat diambil pada saat acara perpisahan di Kabupaten Sumedang beberapa hari silam.

“Saat ini, sudah ada korban dari staf pengadilan Negeri Bojonegoro, bernama Aji Wardono dan Arif Setiawan. Yang mana, korban mengirimkan voucer pulsa masing -masing senilai Rp 100 ribu,” ungkap Isdaryanto.

Menurutnya, pelaku saat menjalankan modus operandinya memakai nomor hp 082371444xxx, yang sampai saat ini nomor tersebut masih dipakai dan bisa dihubungi.

“Pelaku juga sempat mengirimkan pesan singkat melalui WA, ke beberapa staf dan meminta pulsa. Bahkan, berani meminta transferan uang yang bisa dikirmkan ke rek Bank Mandiri 1100007634469 dengan nama Rizal Ardian,” imbuhnya.

Guna menjaga nama baik, atasnama Pengadilan Negeri Bojonegoro, pihaknya berharap kasus pencatutan nama tersebut segera ditindak lanjuti oleh aparat.

“Kepada masyarakat umum, baik di dalam staf PN yang merasa dimintai pulsa, maupun transferan uang, dari nomor tersebut bisa diadukan langsung ke kantor PN untuk kami tindak lanjuti.” pungkasnya. (dian/roh)

Tinggalkan Balasan