Bangun Kebersamaan, Semen Indonesia Mancing Bersama Wartawan

halopantura.com Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Pabrik Tuban melaksanakan kegiatan mancing dan jagong gayeng bersama awak media yang bertugas di Kabupaten Tuban.

Kegiatan diakhir tahun bersama para jurnalis tersebut dilaksanakan di kolam pancing ikan, di Desa Sugihwaras, Kecamatan Kota Tuban, Selasa (31/12/2019).

Acara yang digelar kesekian kalinya ini berjalan meriah. Pasalnya, diberikan berbagai hadiah berupa uang tunai jutaan rupiah buat pemancing yang mendapatkan ikan terbesar, dan ikan terkecil.

Termasuk hadiah buat selfee di media sosial dengan like terbanyak. Selain itu, juga ada berbagai doorprize dua sepedah gunung, kompor gas, jaket, magicom, dan berbagai hadiah menarik lainnya.

“Hadiahnya jutaan, baik ikan yang paling besar ataupun paling kecil sama-sama kita kasih hadiah,” ungkap Lukmanul Hakim, pemandu acara dan panitia kegiatan.

Senior Manager of Public Relation & CSR Semen Indonesia, Setiawan Prastiyo mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk komunikasi dan koordinasi perusahaan dengan para wartawan yang bertugas di Kabupaten Tuban.

“Kami berharap perusahaan dan rekan-rekan wartawan Tuban bisa terus melakukan sinergi. Bahkan lebih baik di tahun depan,” ungkap Setiawan dihadapan para jurnalis.

Selain itu, Setiawan berharap dengan kegiatan yang digelar dengan penuh dengan rasa kekeluargaan tersebut dapat lebih meningkatkan sinergi antara perusahaan dengan para wartawan baik online, televisi, maupun cetak. Termasuk, dapat memupuk rasa persaudaraan antar sesama wartawan.

“Semoga kegiatan seperti ini dapat kitaclaksanakan kembali pada tahun depan,” jelasnya.

Sementara itu, Khoirul Huda Ketua Ronggolawe Press Solidarity (RPS) Tuban, mengucapkan terimakasih bayak kepada Semen Indonesia. Selama ini telah bekerjasama dan bersinergi dengan baik sama wartawan.

“Kita berharap kedepan kerjasama ini dapat ditingkatkan lagi,” pungkasnya. (arief/roh)

Tinggalkan Balasan