Blusukan di Desa, Gerindra Gelar Vaksinasi Covid-19 Dukung Percepatan Herd Immunity Menuju Indonesia Sehat

halopantura.com Tuban – Anggota DPR RI Wihadi Wiyanto bersama pengurus DPC Partai Gerindra Tuban, kembali menunjukkan komitmennya untuk mendukung pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19. Kali ini, mereka turun ke pelosok-pelosok desa untuk menggelar vaksinasi dalam rangka mempercepat herd immunity atau kekebalan komunal bagi masyarakat.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dipelopori Wihadi Wiyanto itu bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Dinas Kesehatan (Dinkes), dan DPC Gerindra Tuban. Dimana, masyarakat begitu antusias mengikuti vaksinasi dosis pertama yang digelar partai berlambang kepala burung garuda itu.

“Sambutan masyarakat baik, dan kegiatan vaksinasi ini bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan, Dinkes dan partai Gerindra,” ungkap Wihadi Wiyanto ketika langsung meninjau proses vaksinasi di salah satu titik di Desa Beji, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Kamis, (21/10/2021).

Anggota DPR RI Wihadi ketika turun ke lapangan dikawal Ketua DPC Partai Gerindra Tuban, Heri Susanto, dan Sekretaris Lutfi Firmansyah. Termasuk, sejumlah kader dan simpatisan partai juga ikut mengawal proses kelancaran vaksinasi tersebut.

Partai Gerindra pun terus berupaya mendukung pemerintah untuk mewujudkan proses percepatan vaksinasi Covid-19. Termasuk, mendukung percepatan vaksin di Kabupaten Tuban lantaran capaian vaksinasi masih di bawah 50 persen.

“Kita ingin mempercepat proses vaksinasi di Kabupaten Tuban. Tujuannya, herd immunity di Tuban bisa meningkat secepatnya dan terbebas dari Covid-19,” tambah politikus asal Kabupaten Bojonegoro itu.

Wakil Sekertaris Jendral (Wasekjen) DPP Partai Gerindra itu kembali menjelaskan, proses vaksinasi tahap pertama ini telah dilakukan di sejumlah titik. Diantaranya di wilayah Soko, Plumpang, Tuban, Jenu, dan Jatirogo. Totalnya, sampai saat ini sudah lebih 1.300 dosis vaksin.

“Kegiatan ini tahap pertama. Tahap kedua kita juga akan melakukan vaksinasi untuk membantu pemerintah dalam rangka upaya percepatan vaksinasi,” terang Wakil Ketua  Majelis Kehormatan atau Mahkamah Partai Gerindra.

Tak berhenti disitu, Gerindra juga terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar disiplin prokes dan tidak takut divaksin. Alasannya, vaksin tidak memberikan efek samping dan bisa membentuk kekebalan imun tubuh sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona.

“Kami selalu memberikan edukasi agar masyarakat mau di vaksin. Itu dalam rangka membantu pemerintah untuk secepatnya angka vaksinasi bisa 100 persen,” tambah Wihadi anggota DPR RI yang terpilih dari Dapil Kabupaten Tuban dan Bojonegoro.

Lebih lanjut, ia menerangkan setiap turun ke bahwa juga mengingatkan masyarakat tentang pentingnya vaksinasi. Serta menegaskan, masyarakat yang sudah divaksin harus tetap menerapkan kebiasaan hidup sehat dan terpenting menjalankan prokes sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Edukasi kebiasaan sehat seperti memakai masker, rajin cuci tangan, menghindari kerumunan, dan lainnya. Dengan begitu, harapannya terbentuknya kekebalan komunal menuju Indonesia yang lebih sehat.

“Kebiasaan hidup sehat dan disiplin prokes harus kita lakukan untuk menuju Indonesia yang lebih sehat,” pungkasnya. (rohman)

Tinggalkan Balasan