BNNK Tuban Tes Urine di Karaoke Glamour, Satu Perempuan Positif Sabu
halopantura.com Tuban – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tuban mengamankan tujuh orang setelah dilaksanakan tes urine di karaoke Glamour, di jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Tuban, Sabtu malam, (5/5/2018).
Tujuh orang itu langsung di bawa ke kantor BNNK Tuban untuk menjalani tes urine lagi, dan konseling petugas. Dari tujuh orang itu, satu perempuan berinisial DN warga Kabupaten Tuban dinyatakan positif sebagai pengguna sabu-sabu.
“Dari hasil tes urine lanjutan di kantor terdapat satu perempuan poisitif methamphetamine atau sabu. Sedangkan enam orang lainnya hanya pemakai obat-obat keras, seperti obat komik, batuk, dan sejenis lainnya,” jelas AKBP I Made Arjana, Kepala BNNK Tuban, Minggu, (6/5/2018).
Menurutnya, satu perempuan yang positif sabu itu sedang dilakukan assesment medis, dan dilakukan rehabilitasi rawat jalan. Karena dia mengalami ketergantungan obat (sabu-sabu, red) dalam kategori ringan.
“Seminggu dua kali dia harus lapor, agar cepat sembuh dari ketergantungan obat,” jelasnya.
Perempuan yang positif sabu itu diketahui sebagai cewek free line yang saat itu sedang menemani tamu di karaoke Glamour.
“Hasil pemeriksaan dia mengaku sebagai perempuan free line, dan indikasi memakai sabu saat di luar karaoke,” jelas Kepala BNNK Tuban.
Ia menambahkan, tes urine juga dilakukan di tempat karaoke Oke Tuban. Hasilnya nihil tidak ada yang diamankan dari 15 orang yang dilakukan tes urine secara sampling ditempat tersebut.
“Kita berharap semua pemilik hiburan malam ikut untuk melakukan pencegahan peredaran narkotika agar tidak masuk di hiburan malam. Serta kita berharap masyarakat tidak mencoba-coba obat narkoba karena akan merusak masa depan,” tegas Kepala BNNK Tuban.
Lebih lanjut, Kepala BNNK Tuban menegaskan tes urine ini sebagai upaya untuk mencegah secara diri sekaligus pengawasan penyalahgunaan dan pemakaian narkoba di tempat hiburan malam.
“Kegiatan seperti ini akan rutin kita jadwalkan guna menciptakan Tuban aman dari peradaran narkoba,” tegasnya.
Pemberitaan sebelumnya, tes urine itu dilakukan saat razia gabungan dari BNNK Tuban, Satresnarkoba Polres Tuban, TNI, Satpol PP, dan tim medis dengan sasaran tempat hiburan malam di Tuban.
Baca : https://www.halopantura.com/bnnk-tuban-tes-urine-di-karaoke-glamour-tujuh-orang-diamankan/
Dalam razia itu petugas juga langsung melakukan pemeriksaan identitas pengunjung dan pemandu lagu hiburan malam. Serta dilakukan tes urine dengan alat strip secara sampling dibeberapa tempat karaoke.
Hasil tes urune dari 12 orang di glamur, diamankan 7 orang yang diduga terindikasi pemakai obat. Tujuh yang diamankan, terdiri dua orang pengunjung laki-laki dan lima perempuan diantaranya pemandu lagu. (rohman)