Geliatkan Ekonomi, Bupati Tuban Resmikan Taman Sleko
halopantura.com Tuban – Percepatan pemulihan ekonomi dengan berbagai program terus digenjot oleh Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky. Salah satunya dengan menjadikan kawasan Taman Sleko untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Bupati Tuban telah meresmikan kawasan taman Sleko, Sabtu malam (19/03/2022). Lokasi tersebut rencananya juga akan digunakan sebagai kegiatan Car Free Night (CFN).
Peresmian tersebut diramaikan dengan pertunjukan musik, bazar batik Gedog, juga peragaan busana siswa SD dan SMKN 2 Tuban di sekitaran bundaran Patung kuda.
Tampak hadir pula Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, S.Psi., Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Dr. Budi Wiyana, M.Si., pimpinan OPD dan Camat se-Kabupaten Tuban, serta sejumlah perwakilan perusahaan dan perbankan.
Bupati Tuban mengungkapkan pembangunan kawasan Taman Sleko bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Tuban dengan memaksimalkan UMKM yang ada. Berdasarkan kajian awal, setiap satu bulan sekali akan dilakukan kegiatan serupa dengan menampilkan UMKM dengan produknya yang beragam.
Tidak hanya itu, Taman Sleko akan menjadi wahana ekspresi dan berkarya seni, baik musik, fashion show, tari, teater maupun kegiatan lainnya.
“Harapannya potensi berkesenian dapat tersalurkan melalui wahana publik yang ada,” ungkap mas Bupati Tuban panggilan akrabnya.
Lebih lanjut, Pemkab Tuban akan melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan Car Free Night. Tidak menutup kemungkinan kegiatan Car Free Night akan dilakukan seminggu sekali pada Sabtu malam. Pelaksanaan Car Free Night di taman Sleko menjadi ‘pilot project’ pengembangan di lokasi lainnya.
“Apabila dinilai berhasil maka akan dikembangkan di lokasi lainnya, salah satunya di Rest Area Tuban,” pungkasnya. (chalim/fin/roh)