Gubernur Jatim Salurkan Hewan Kurban ke Ponpes Tebuireng Jombang
halopantura.com Jombang – Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur menerima bantuan hewan Kurban Idul Adha dari berbagai kalangan untuk disembelih dan disalurkan kepada warga.
Di Pondok Pesantren itu, sudah ada puluhan ekor sapi kurban berdatangan untuk penuhi kebutuhan kurban Idul Adha 1444 Hijriah atau 2023 Masehi dari lembaga maupun sejumlah tokoh dan pejabat.
Mulai dari Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, perusahaan swasta hingga tokoh partai politik Surya Paloh dan dikabarkan akan datang hewan kurban dari Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.
Pengurus Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, Teuku Azwani mengatakan ada kiriman hewan kurban bantuan dari berbagai pihak untuk disalurkan kepada warga kurang mampu dan yatim piatu di sekitar Pesantren.
Azwani mengungkapkan, tidak hanya dari instansi pemerintah, bantuan hewan kurban idul adha juga datang dari para wali santri maupun dari tokoh masyarakat.
Selain dari Wali Santri, bantuan hewan kurban juga datang dari Bank BSI, Bank BCA, PTPN 10, EEC Global TK (Taiwan), Gubernur Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Emil Elistianto Dardak, Ketua Umum partai Nasdem Surya Paloh.
“Ini baru belasan sapi yang sudah ada di sini,” kata Azwani biasa disapa kepada wartawan, Rabu (28/6/2023).
“Direncanakan besok akan datang bantuan sapi dari Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto,” sambung Azwani.
Bantuan hewan ternak tersebut, kata Azwani, akan disembelih pada hari Kamis (29/6/2023) setelah pelaksanaan Salat IdulAdha di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang.
Setelah disembelih, daging kurban direncanakan akan didistribusikan untuk santri, karyawan Ponpes, serta warga sekitar terutama yang kurang mampu.
Azwani mengungkapkan, pihak Pesantren Tebuireng Jombang berterimakasih kepada semua pihak yang dengan rela hati menyumbangkan rezeki dalam wujud hewan kurban untuk Idul Adha 1444 Hijriah.
“Terima kasih yang telah memberikan sumbangan kepada kami, kiranya Allah SWT membalas semua kebaikannya,” kata dia. (fin/roh)