Incumbent Tumbang, Nur Fachrudin Terpilih Ketua Paguyuban Becak Sunan Bonang
halopantura.com Tuban – Nur Fahchrudin Hermawan terpilih sebagi Ketua paguyuban becak Sunan Bonang yang sering mangkal di terminal Kebonsari, Kecamatan Kota Tuban. Ia terpilih sebagai ketua setelah menumbangkan Ratim, calon Incumbent, Rabu, (14/11/2018).
Nur Fachrudin terpilih sebagai ketua paguyuban masa periode 2018 – 2021 dengan memperoleh 234 dukungan, dari 397 tukang becak yang menggunakan hak pilih.
Sedangkan lawannya, Ratim hanya mendapat dukungan 140 suara, dan calon nomor urut satu Rudi mendapatkan 16 suara, dan suara tidak sah ada 7. Untuk, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sendiri ada sebanyak 493 pemilih tukang becak.
“Pemilihan dilakukan secara demokrasi seperti pemilihan Presiden, dengan ada tiga calon,” kata Kamto panitia Pemilihan Ketua paguyuban tukang becak, Kamis, (15/11/2018).
Menurutnya, cara pemilihan seperti ini baru pertama kali dilakukan, karena sebelumnya pemilihan dilakukan di Kelurahan setempat. Sekarang dilakukan dengan cara demokrasi, dan peralatan pemilihan difasilitasi KPU Tuban.
“Kita berharap, Ini sebagai pembelajaran demokrasi untuk masyarakat, khususnya tukang becak dalam menggunakan hak pilihnya,” pungkasnya.
Sementara itu, Nur Fahchrudin Hermawan ketua terpilih mengatakan akan merubah tatanan tukang becak lebih baik, dan tidak menganggu arus lalu lintas ketika mengangkut penumpang menuju makam Sunan Bonang.
“Kita ingin membuat paguyuban tukang becak lebih baik dan tertib dari pada tahun sebelumnya,” ungkapnya. (rohman)