Ini Nomor Urut Paslon Pilkada Bojonegoro 2018
halopantura.com Bojonegoro – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro melakukan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada serentak 2018 yang akan digelar pada tanggal 27 Juni 2018.
Pengundian dan penetapan tersebut dilaksanakan KPU Bojonegoro dalam Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro di Kantor KPU Bojonegoro, Selasa (13/08/2018).
Abdim Munib, Ketua KPU Kabupaten Bojonegoro menjelaskan, pengundian nomor urut dilakukan sesuai dengan nomor urut pendaftaran di kantor KPU. Pengundian nomor urut ini dilakukan secara 2 tahap.
Tahap pertama pasangan calon mengambil bola putih yang berisi nomor yang belum resmi ditetapkan. Untuk nomor urut pertama pasangan Mafudhoh dan Koeswiyanto mendapatkan nomor 2.
Pasangan Anna Muawanah dan Budi Irawanto mendapatkkan nomor 1, dan pasangan Soehadi Mulyono dan Mitro’atin mendapatkan nomor 4, dan pasangan Basuki dan Poedji Dewanto mendapatkan nomor 3.
“Empat pasangan calon hari ini mengikuti pengundian nomor urut dan penetapan. Pengundian nomor urut dilakukan sesuai nomor pendaftaran sebelumnya dan dilakukan dua tahap. Tahap pertama pasangan calon mengambil bola putih berisi nomor sementara,” katanya.
Setelah ke empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati peserta Pilkada 2018 Kabupaten Bojonegoro mendapatkan nomor sementara, selanjutnya, ke empat pasangan calon tersebut kembali melakukan pengundian tahap 2 dengan cara masing-masing mengambil bola berwarna orange yang berisi nomor penetapan.
Dari pengundian nomor tersebut, pasangan Soehadi Mulyono dan Mitro’atin mendapatkan nomor urut 1. Pasangan Mafudhoh dan Koeswiyanto mendapatkan nomor urut 2.
Selanjutnya pasangan Anna Muawanah dan Budi Irawanto mendapatkan nomor urut 3, sedangkan pasangan Basuki dan Poedji Dewanto mendapatkan nomor urut 4.
“Pengundian nomor urut paslon berjalan dengan lancar dan pasangan calon peserta pilkada 2018 resmi sudah mendapatkan nomor urut masing-masing,” ucap Ketua KPU Bojonegoro.
Setelah melakukan pengundian nomor urut dan penetapan, tahap selanjutnya adalah memasuki tahap masa kampanye. Dalam masa kampanye, KPU Bojonegoro menjadwalkan mulai tanggal 15 Februari. (luh/roh)
Yth, bapak wartawan (penulis Berita)
di- Tempat
Mohon kalau menulis nama paslon Bupati Bojonegoro yang benar, karana Paslon No.3 Dr. Ana Muawanah dan Drs. Budi Irawanto terima kasih
[…] Baca : https://www.halopantura.com/ini-nomor-urut-paslon-pilkada-bojonegoro-2018/ […]