Jaga Profesionalisme, Polres Tuban Gelar Latihan Menembak

halopantura.com Tuban – Kapolres Tuban AKBP Fadly Samad bersama pejabat utama Polres Tuban melaksanakan latihan menembak di lapangan tembak Mapolres Tuban, Jum’at, (30/6/2017). Latihan tersebut dalam rangka meningkatkan skil dan profesionalisme personil dalam menjalankan tugas di wilayah hukum Tuban.

Latihan menembak itu menggunakan dua jenis senjata api (senpi), yakni senpi organik merek Glock dan senpi genggam jenis Revolver. Selanjutnya, mereka membidik sasaran yang telah di tentukan dengan jarak tembak sejauh 15 meter.

“Jarak tembak untuk latuhan ini sejauh 15 meter,” ungkap Kapolres Tuban ketika disela-sela latihan.

Setelah menembak sasaran, Kapolres Tuban juga memberika arahan kepada anggota tentang pentingnya berlatih menembak dan menggunakan senjata ketika menjalankan tugas. Karena dengan latihan itu dapat meningkatkan skill personil Polisi ketika dalam bertugas.

“Kegiatan latihan menembak ini guna meningkatkan skill dan  profesionalisme personil Polri dalam membantu melaksanakan tugas untuk mengahadapi setiap ancaman dan gangguan Kamtibmas,” tegas Kapolres Tuban ketika berada di medan latihan itu.

Sementara itu, latihan itu terpantau bahwa personil begitu serius ketika menembak atau membidik sasaran yang telah ditentukan. Para personil bergantian untuk membidik sasaran dengan senjata yang telah disediakan

Selain itu, personil juga melaksanakan latihan itu sesuai prosedur yang telah disampaikan Kapolres Tuban. Yakni menembak sasaran sesuai dengan ketentuan atau standart latihan menembak Polri.

Dengan latihan itu diharapkan para personil di Polres Tuban tetap terjaga kemampuan menembak dengan baik. Serta mahir dalam penguasaan senjata api ketika menjalankan tugasnya. (mus/roh)

Tinggalkan Balasan