Jalin Keakraban, Anggota Polri Santuni Anak Yatim
halopantura.com, Bojonegoro – Memperingati Anniversary ke – 17, Alumni Dikmaba Polri Angkatan 2000 atau yang dikenal dengan Dikmaba Two Thausand (DTT) dan Sepolwan Millenium dua empat (SMDE) yang bertugas di kesatuan Polres Bojonegoro dan Sub Den 3/C Detasemen Pelopor Sat Brimob Polda Jatim di Bojonegoro, menggelar temu kangen disertai bakti sosial di Panti asuhan yatim piatu Muhamadiyah Bojonegoro.
Aipda Abdianto selaku ketua panitia mengatakan jika baksos di hari anniversary ke 17 ini dilakukan sebagai wujud syukur dengan berbagi bersama adik-adik panti yatim Muhamadiyah.
“Meski yang kami berikan tidak banyak, semoga bermanfaat bagi adik-adik ,” katanya.
Selain itu, dengan berbagi kebahagiaan dengan adik-adik yatim Muhamadiyah pihaknya percaya jika karier dan rezeki teman-teman DTT dan SMDE selalu lancar dan barokah.
Pria yang saat ini bertugas sebagai Kanit Intel Polsek Kapas Polres Bojonegoro ini juga mengatakan jika kegiatan ini juga merupakan bentuk ajang silaturahmi agar semakin kompak dan solid selalu.
“Kegiatan ini rutin dilakukan setiap 23 Desember semoga bermanfaat dan mampu meningkatkan kekompokan teman-teman DTT dan SMDE dan juga kedepannya semakin profesional dalam melaksanakan tugas untuk tetap melindungi melayani dan mengayomi masyarakat,” harapnya. (dian/roh)