Jelang Natal, Harga Kebutuhan Pokok di Tuban Cukup Stabil
halopantura.comTuban – Kepala Dinas Koperasi, Industri, dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Tuban, Agus Wijaya, mengatakan harga kebutuhan pokok jelang natal dan tahun baru 2019 cukup stabil.
Namun begitu, ada beberapa kebutuhan yang masih mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan harga acuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Rata-rata harga masih cukup stabil, tetapi ada kenaikan harga dikarenakan permintaan tinggi,” terang Agus Wijaya, Rabu, (19/12/2018).
Berdasarkan catatan Diskoperindag Tuban, pada Selasa, (18/12/2018), menyebutkan ada beberapa bahan pokok pangan di pasar baru Tuban, Bangilan, dan Jatirogo, terjadi kenaikan. Seperti beras IR 64 mengalami kenaikan Rp 133 per kilogram. Sebelumnya, harga beras IR 64 Rp 9.233 kini menjadi Rp 9.367 per kilogram.
“Untuk harga beras Bengawan dan Mentik masih normal di harga Rp 11.167 per kg dan Rp 10.167 per kg,” jelas Agus Wijaya.
Kenaikan harga juga dialami daging ayam potong, dari harga 33.167 per kg kini menjadi Rp 33.833 per kg. Sedangkan daging ayam kampung masih normal Rp 56.833 per kg, dan sapi murni Rp 110.00 per kg.
“Kenaikan harga daging karena permintaan tinggi,” beber Agus Wijaya yang juga mantan Camat Montong.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan untuk harga cabe rawit mengalami kenaikan dari Rp19.667 per kg menjadi Rp 20.667 per kg. Tetapi harga cabe keriting justru menurun dari Rp 21.000 sekarang 20.667 per kg.
“Harga cabe biasa masih normal Rp 24 ribu per kg,” tegasnya. (rohman)