Jurnalis Tuban Kunjungi Packing Plant Semen Gresik di Banyuwangi
halopantura.com Banyuwangi – Jurnalis yang bertugas di Kabupaten melakukan kunjungan di area packing plant Semen Gresik yang berada di sekitar Pelabuhan Tanjung Wangi, Ketapang, Kabupaten Banyuwangi. Kunjungan itu dikemas dalam media gathering bersama media Tuban, Jum’at, (22/12/2017).
“Packing plant ini beroperasi sejak akhir tahun 2011, dangan jumlah total 50 karyawan yang mengoperasikan,” kata Siswanto, Kasi Operasi Pecking Plant KSO Semen Gresik – Semen Indonesial
Packing plant merupakan peralatan penyimpanan semen lengkap dengan sistem unloading dan loading yang efektif dan efisie. Selanjutnya, pabrik tersebut untuk melayani permintaan pasar di kawasan Indonesia timur, meliputi Bali, Banyuwangi dan sekitarnya.
“Permintaan pasar masih didominasi wilayah Bali dengan 90 persen,” ungkap Siswanto kepada media Tuban.
Selain itu, pabrik tersebut juga dilengkapi dermaga khusus untuk sandar kapal. Dengan silo (tempat penampungan semen) kapasitas 10.000 ton.
“Satu unit mesin pengepakan memiliki kemampuan 2.400 kantong (zak,red) per jam dengan berat 40 kg untuk satu zak,” tambahnya.
Lebih lanjut, Siswanto, menjelasakan investasi pembangunan packing plant ini sekitar Rp126,7 miliar. Dalam seminggu ada dua kali pengiriman semen curah dari Tuban ke Banyuwangi dengan kapasitas sekitar 6 ribu ton per kapal.
“Semen curah dari Tuban langsung dikirim menggunakan kapal ke Banyuwangi untuk pengepakan. Itu lebih cepat dan efektif,” terang Siswanto. (rohman)