Kabur ke Jakarta, Pengedar Sabu Diringkus di Rumah Sendiri
halopantura.com Mojokerto – Dudik Agus Priyanto (39), warga DesaPurwojati, RT 02/RW 06, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto diciduk UnitReskrim Polsek Ngoro, Resort Mojokerto di rumahnya. Ia diamankan setelah buronselama empat bulan karena mengedarkan narkotika jenis sabu-sabu.
Saat itu, anggota polisi mendapatkan informasi jika Dudik Aguspulang ke rumahnya. Kapolsek Ngoro, AKP Gatot Wiyono bersama anggota langsungmelakukan penggrebekan di sebuah gubuk depan rumah tersangka. Tanpa perlawanan,tersangka dapat diringkus.
“Tersangka ditangkap tanpa perlawanan beserta sejumlah barang bukti lainnya,” kata Kasubbag Humas Polres Mojokerto, AKP Zainal Arifin, Kamis (13/12/2018).
Dalam penggeledahan, lanjut Kasubbag Humas, ditemukan barang bukti berupa sebuah HP merk Advan dan sepeda motor Yamaha Mio warna hijau tanpa plat nomor. Selanjutnya, tersangka dan Barang bukti dibawa ke Mapolsek Ngoro guna proses penyidikan lebih lanjut.
Sebelumnya, tersangka mengedarkan sabu pada Selasa (7/8/2018) laludi Jalan dekat musala, Desa Purwojati, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto. Tersangka mengedarkan sabu seberat 19 gram yang didapatkan dari tersangkaKhoirul Huda yang sudah ditangkap sebelumnya
“Tersangka melarikan diri ke Jakarta dan selalu berpindah-pindahtempat,” katanya.
Akibat perbuatannya,tersangka dijerat Pasal 114 ayat (1) subs Pasal 112 ayat (1) jo Pasal 132 ayat(1) UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (fin/roh)