Kasus Covid-19 Bertambah, Ketersediaan Oksigen di Rumah Sakit Tuban Masih Aman
halopantura.com Tuban – Jumlah kumulatif orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Tuban bertambah menjadi 4.690 kasus. Jumlah kasus itu bertambah 50 orang dibanding hari sebelumnya, Jumat, (9/7/2021), pukul 18.00 Wib.
Jumlah kasus virus corona tersebut dengan rincian sembuh ada 4.868 orang, masih dirawat 297 pasien, dan meninggal 525 orang. Dengan kondisi itu Tuban masih berstatus zona oranye atau resiko sedang penularan Covid-19.
Meskipun ada penambahan, ketersediaan oksigen untuk pasien dan rumah sakit yang ada di Kabupaten Tuban masih dalam keadaan aman terkendali di masa penerapan PPKM Darurat ini. Hal tersebut disampaikan Ari Saputra Manager PT Samator Gas Industri Tuban.
Perusahaan tersebut sebagai stasiun pengisian tabung oksigen berada di jalan HOS. Cokroaminoto nomor 768 Tuban.
“Persediaan oksigen masih bisa mencukupi untuk kebutuhan rumah sakit yang ada di kabupaten Tuban,” tambah Ari Saputra.
Dulu sebelum pandemi kebutuhan oksigen untuk rumah sakit mencapai sekitar 10 persen. Namun, saat ini semua produksi gas oksigen sepenuhnya diarahkan untuk kepentingan medis atau didistribusikan ke rumah sakit.
“Seminggu terakhir ini kita distribusikan semua ke rumah sakit. Kalau dulu sebelum pandemi hanya 5 persen sampai 10 persen, sekarang full untuk rumah sakit,” ungkapnya.
Selain itu, Satreskrim Polres Tuban juga telah melakukan pengecekan ketersediaan tabung oksigen medis di PT Samator Gas Industri Tuban. Langkah tersebut diambil agar tidak terjadi penimbunan maupun kelangkaan oksigen medis bagi pasien penderita Covid-19 di Kabupaten Tuban.
“Telah dilakukan pengecekan dan ketersediaannya masih aman,” ungkap Kapolres Tuban AKBP Darman.
Ia menjelaskan pengecekan itu untuk memastikan ketersediaan oksigen di masa pandemi Covid-19. Alhasil, masyarakat tidak perlu khawatir karena kondisinya masih aman dan tercukupi buat rumah sakit.
“Kita pastikan persediaan tabung oksigen untuk layanan medis di Kabupaten Tuban masih kondisi aman dan tercukupi,” terang AKBP Darman.
Lebih lanjut, pihak Polres Tuban mengaku akan rutin melakukan pengecekan terkait ketersediaan oksigen medis. Tujuannya, agar tidak terjadi kelangkaan tabung oksigen medis di masa Pandemi Covid-19 ini.
“Pengecekan ini sebagai bentuk tugas Polri guna menghindari adanya penimbunan maupun kelangkaan tabung oksigen medis bagi pasien penderita Covid-19,” pungkasnya. (rohman)