Keluar Jalur, Sopir Elf Tewas Usai Hantam Truk di Jalur Pantura Tuban

halopantura.com Tuban – Seorang pengemudi mobil elf meninggal dunia usia mengalami kecelakaan lalu lintas di jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Minggu pagi (24/7/2022).

Sopir mini bus itu adalah Ahmad Makruf (37), salah satu warga Desa Muncar, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi. Ia mengalami luka parah dalam kecelakaan tersebut hingga akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya dalam perjalanan menuju rumah sakit umum daerah (RSUD) dr. Koesma Tuban.

“Korban meninggal dunia saat perjalanan ke rumah sakit,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, IPDA Eko Sulistyono.

Kecelakaan maut tersebut bermula ketika kendaraan Elf bernopol DK-7914-AA yang dikemudikan korban berjalan dari arah timur ke barat. Pengemudi diduga mengendarai mobilnya dalam kondisi mengantuk.

“Pengemudi mengantuk, tidak dapat mengendalikan kendaraannya,” jelas IPDA Eko panggilan akrab Kanit Laka Satlantas Polres Tuban.

Akibatnya, mobil mini bus tanpa penumpang tersebut gerak ke kanan dan menyenggol dump truk yang tidak diketahui identitasnya dari arah depan.

Tak berhenti disitu, kendaraan Elf tersebut terus berjalan sampai menabrak truk car carrier bernopol  B-9017-KIN yang dikemudikan Ignatius Budi Triatma.

“Kendaraan mobil Elf menabrak truk car carrier yang berjalan dari arah depannya,” terang IPDA Eko.

Tabrakan itu, body depan mobil Elf ringsek tak berbentuk dan sopir berada didalamnya. Kemudian anggota berhasil evakuasi korban tetapi nyawanya tak tertolong lantaran mengalami luka berat pada tubuhnya.

“Meninggal Dunia ketika perjalanan menuju rumah sakit,” tegas Kanit Laka Satlantas Polres.

Baca juga : Pemkab Tuban Dorong Santriwati Dihamili Anak Kiai Lanjutkan Sekolah

Baca juga : 4 Hari Hilang Tenggelam, Nelayan Ditemukan Mengapung di Perairan Laut Tuban

Lebih lanjut, anggota juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memintai keterangan sejumlah saksi guna proses penyelidikan lebih lanjut. Alhasil, kecelakaan lalu lintas itu diduga karena sopir elf ngantuk dan masuk jalur kanan.

“Faktor yang mempengaruhi laka lantas adalah kendaraan Elf masuk jalur kanan,”  pungkasnya. (rohman)

Tinggalkan Balasan