Kerugian Rp 150 Juta, Rumah dan Gudang Penyimpanan Gabah di Tuban Terbakar
halopantura.com Tuban – Sebuah rumah dan gudang penyimpanan gabah milik Kasjan (44), di Dusun Sumber Rahayu, Desa Trantang, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, ludes terbakar, Senin malam, (2/8/2021) sekitar pukul 21.15 Wib.
Beruntung dalam insident tersebut tidak ada korban jiwa yang meninggal dunia. Namun, kerugian materi yang ditanggung korban mencapai ratusan juta.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Tepi, total kerugian di taksir kurang lebih Rp.150 juta,” ungkap Yudi Irwanto, Kepala Pelaksana Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban.
Kebakaran tersebut terbilang sangat cepat karena didalam rumah banyak bahan yang mudah terbakar. Kemudian kejadian tersebut dilaporkan petugas karena si jago merah terus mengamuk.
“Mendapat laporan tim langsung ke lokasi, dan team Damkar BPBD Tuban tiba di lokasi pukul 21.40 Wib. Langsung melakukan pemadaman,” terang Kepala Pelaksana BPBD Tuban.
Menurutnya, kobaran api berhasil di padamkan dengan menggunakan 1 unit mobil Damkar dan 2 unit water Suplai BPBD Tuban. Kemudian pemadaman juga dibantu anggota Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta warga sekitar.
“Rumah serta gudang penyimpanan gabah milik bapak Kasjan dengan ukuran 12-16 meter, habis terbakar. Lalu bagian atap rumah milik Nakhim juga ikut terbakar,” tambah Yudi.
Lebih lanjut, penyebab secara pasti kebakaran tersebut belum diketahui. Pasalnya, anggota kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran yang menghabiskan rumah dan gudang tersebut.
“Penyebab kejadian masih dalam proses penyelidikan pihak kepolisian,” pungkasnya. (rohman)