Komitmen, Anggota Satresnarkoba Polres Tuban Kembali Dites Urine Dadakan

halopantura.com Tuban – Anggota Satresnarkoba Polres Tuban kembali menjalani tes urine dadakan di mapolres setempat, Selasa (3/10/2023). Kegiatan itu dilakukan sebagai salah satu upaya untuk deteksi dini apakah ada anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba.

Kasat Resnarkoba Polres Tuban AKP Teguh Triyono Handoko, menjadi orang pertama yang menjalani proses skrining dan tes urine. Kemudian disusul sejumlah anggotanya dan secara keseluruhan hasil tes menunjukkan bahwa anggota bersih dari narkoba.

“Tes urine dadakan ini akan terus dilakukan, dan alhamdulillah semua hasilnya negatif dari narkotika,” jelas AKP Teguh panggilan akrab Kasat Resnarkoba Polres Tuban.

Menurutnya, sedikitnya ada sebanyak 26 anggota Satresnarkoba Polres Tuban menjalani tes urine usai apel pagi. Dimana, tes ini merupakan salah satu bentuk pengawasan internal agar setiap anggota steril dan zero dari penyalahgunaan penggunaan narkoba.

“Kita sendiri (internal Satresnarkoba, red) harus bersih dari narkoba karena setiap hari kita melakukan penegakan bersih-bersih narkoba. Sehingga tes urine ini rutin digelar,” jelas AKP Teguh.

Baca juga : Berkas Laporan Anggaran KONI Hilang Paska Dikirim ke Disparbudpora Tuban

Baca juga : Tampak Lelah, Mantan Wabup Tuban Diperiksa Kejaksaan 8 Jam Masalah Korupsi Mesin APMD

Lebih lanjut, ia menegaskan sebagai aparat penegak hukum maka harus terbebas dari narkoba, dan langkah ini sebagai wujud komitmen polri dalam memberatkan narkotika. Kegiatan ini juga menjadi contoh dan untuk membentuk kepercayaan kepada masyarakat.

“Tes urine dadakan ini akan terus dilakukan di internal kita. Nantinya, jika ada anggota yang terbukti dan dinyatakan positif narkoba akan diberikan sanksi tegas sesuai aturan dan perundangan yang berlaku,” pungkasnya. (rohman)

Tinggalkan Balasan