Konsolidasi Kader, Ini Sepak Terjang Harry Ketua DPC Partai Gerindra Tuban

halopantura.com Tuban – Konsolidasi kader dan pengukuhan pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Tuban, berjalan penuh khidmat. Kegiatan itu dilakukan untuk membangun kelompok dan kesolidan di internal partai berlambang kepala burung Garuda.

Pengukuhan pengurus digelar setelah adanya pergantian tongkat estafet kepemimpinan DPC Partai Gerindra Kabupaten Tuban. Jabatan Hj. Tri Astuti selaku Ketua DPC Partai Gerindra Tuban, dicopot dan digantikan oleh Harry Susanto.

Konsolidasi dan pengukuhan tersebut dihadapi Wihadi Wiyanto Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) DPP Gerindra, dan sejumlah pengurus partai dengan menerapkan perokok kesehatan (prokes) Covid-19, bertempat di salah satu rumah makan yang ada di Tuban, Rabu, (3/2/2021).

Pada acara itu, pengurus partai juga menjelaskan sosok Harry Susanto Ketua DPC Partai Gerindra Tuban. Pasalnya, selama ini ada tudingan bahwa Harry bukan dari unsur kader alias impor.

“Pak Harry adalah kader,” tegas Bendahara DPC Partai Gerindra Tuban, Abdul Nafiq.

Ia pun menjelaskan sepak terjang Harry di internal partai bukan orang baru atau kemarin sore. Namun, dia merupakan pendukung setia dan salah satu donatur untuk kemenangan pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandi) pada Pilpres 2019.

“Pak Harry (Ketua DPC Gerindra Tuban,red) sebenarnya adalah salah donatur dari Prabowo-Sandi dulu. Ia pun telah berkontribusi banyak ketika ada event di DPP,” beber Abdul Nafiq.

Nafiq panggilan akrabnya menjelaskan selama ini Harry memang sebagai kader Gerindra yang tidak tampak. Artinya, dia bukan masuk di jajaran struktural partai tetapi memiliki kontribusi yang nyata dan banyak terhadap partai Gerindra.

“Pak Harry kader Gerindra yang tak tampak, ia bukan masuk di jajaran struktural. Tetapi sumbangsih pak Herry ini ke senior di DPP banyak,” terang Nafiq.

Sementara itu, Harry Susanto berkomitmen akan membesar partai Gerindra dengan menggandeng semua kader. Termasuk, konsolidasi ini untuk menyolidkan kepengurusan partai di segala level.

“Konsolidasi ini untuk menyolidkan organisasi ini,” tegas Harry panggilan akrabnya.

Selain itu, dirinya juga akan memberdayakan kader-kader partai dari sisi ekonomi dan membuat sejumlah program yang nantinya langsung bisa dirasakan manfaatnya oleh semua masyarakat. Serta akan rutin untuk turun ke bawah (turba) dalam rangka merangkul semua kader.

“Turban adalah kewajiban kita,” tegas Ketua DPC Partai Gerindra Tuban.

Hal sama juga disampaikan Lutfi Firmansyah Sekretaris DPC Partai Gerindra Tuban. Ia menyampaikan akan merangkul semua kader yang selama ini ikut di partai, dan menjaga keharmonisan internal.

“Sesuai tagline pak ketua, kami akan merangkul semua yang selama ini ikut di partai untuk berjuang bersama-sama di Gerindra. Harmoni ini penting untuk kebesaran partai,” tegas Lutfi Firmansyah yang juga menjabat Anggota DPRD Tuban. (rohman)

Tinggalkan Balasan