Korban Telah Dievakuasi, Ini Identitas Korban Akibat Jembatan Ambruk

halopantura.com Tuban – Peristiwa ambruknya jembatan nasional yang menghubungkan Kabupaten Tuban dengan wilayah Babat, Kabupaten Lamongan telah dipastikan satu meninggal dunia dan empat orang selamat. Sebelumnya pihak Polres Tuban menyebut korban meninggal ada dua orang, Selasa, (17/4/2018).

Korban meninggal itu diketahui bernama Muhlisin (49), seorang sopir truk varia bernopol W 9351 US merupakan warga Desa Banter RT 11/05, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik.

“Koban meninggal dunia ada satu orang dan telah dievakuasi. Jasad Korban telah dibawa di rumah sakit umum daerah Dr. Soegiri Lamongan,” terang Kapolres Tuban AKBP Sutrisno HR.

Dalam peristiwa itu mengakibatkan tiga truck dan satu sepada motor yang melintas di jalan masuk di Bengawan Solo disaat jembatan ambruk.

Truck pertama diketahui bernopol S 8569 UE dari varia usaha. Dikemudikan Saiful Arif (35), warga Desa Kembangan RT 04/02, Kecamatan Kebomas, Gresik.

“Ia selamat saat ini berada di Mapolsek Widang,” ungkap Kapolres Tuban.

Truk kedua bernopol W 9351 US dikemudikan Muhlisin yang meninggal dunia karena terjepit didalam kendaraan dan berada didalam air.

Kendaraan ketiga merupakan dump truk belum belum diketahui nopolnya. Kendaraan itu dikemudikan Samsul Arif, warga Warga Kecamatan Trowulan.Mojokerto.

“Ia dirawat di IGF RSM Babat,” jelas mantan Kasat Intelkam Polrestabes Surabaya.

Sedangkan sepeda motor itu diketahui bernopol L 3466 DJ yang dikemudikan Ubaidillah Masum, warga Dusun Rembes RT 01/01 Desa Gesikharjo, Palang, Tuban. Ia memboncengkan  Muhammad Rizal Afifudin, warga Dusun Ploro, Desa Sumurgenuk, Babat, Lamongan.

“Keduanya mengalami luka ringan,” jelas Kapolres Tuban.

Pemberitaan sebelumnya, jembatan nasional itu ambruk secara tiba-tiba disaat beberapa kendaraan melintas dilokasi kejadian.

Baca : https://www.halopantura.com/dua-orang-meninggal-jembatan-penghubung-tuban-lamongan-ambruk/

Akibatnya jembatan runtuh, ada tiga truk dan sepeda motor ikut terperosok ke dalam Bengawan Solo. Hingga sampai saat ini belum diketahui secara pasti penyebab jembatan itu ambruk. (rohman)

Tinggalkan Balasan