Lindungi Amien Rais, Aktivis IMM Tuban Buat Tujuh Tuntutan

halopantura.com Tuban – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Tuban memberi dukungan moril atas isu yang menerpa Amien Rais. Aktivis kampus itu menilai bahwa tokoh Muhammadiyah itu tidak menerima uang korupsi, dan apa yang dilakukan KPK sangat tendensius dan sarat akan muatan politik penguasa.

Menyikapi hal itu, pengurus IMM Tuban membuat surat pernyataan sikap terkait tuduhan KPK terhadap Amien Rais. Surat tersebut disampaikan kepada pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tuban, pada Senin kemrain, (12/6/2017).

“Surat pernyataan sikap yang di buat pengurus IMM Tuban ada tujuh poin, dan telah kita sampaikan ke pihak Kejaksaan pada hari kemarin,” terang Muhamad Amin Yusron, Ketua IMM Tuban, Selasa, (13/6/2017).

Tujuh poin itu berbunyi :

  1. Mengutuk keras pernyataan yang menyebut bapak reformasi Amien Rais menerima uang korupsi, tanpa ada klarifikasi terhadap pihak yang bersangkutan.
  2. Apa yang dilakukan Jaksa KPK sangat jauh dari norma etika hukum, karena proses pencatutan nama tanpa disertai konfirmasi terhadap pihak yang bersangkutan.
  3. Ada indikasi bahwa yang dilakukan jaksa KPK hanya opini guna menyudutkan, membusukan, dan membunuh karater Amien Rais.
  4. Tercium jelas tuduhan terhadap Amein Rais yang masif diberitakan oleh media mainstream Nasional adalah upaya melemahkan Amien Rais. Isu yang sengaja dibiarkan oleh KPK sangat tidak etis dan berakhlak yang notabene lembaga anti rasuah.
  5. Apa yang dilakukan KPK sangat tendesaisu dan sarat akan muatan politik penguasa
  6. Mendesak KPK memberikan penjelasan yang memadai, karena KPK tidak mau menerima Amien Rais yang secara sukarela mau memberikan keterangan
  7. Mendesak KPK dan lembaga penegak hukum lainnya tetap menjadi lembaga independen, bukan alat pengendali kekuasaan, alat politik , dan terima order khusus.

Diakhir isi surat menyebutkan ancaman terhadap KPK dengan keder IMM se-Nusantara akan mengepung KPK untuk menuntut keadilan ditanah ibu pertiwi. Serta surat itu ditandatangani ketua, Muhamad Amin Yusron, dan Sekretaris.

Baca : https://www.halopantura.com/imm-tuban-ada-kriminalisasi-amien-rais-dan-tindakan-kpk-sangat-konyol/

(mus/roh)

Tinggalkan Balasan