Menuju Pilkada Bermartabat, Bojonegoro Deklarasi Kampaye Damai
halopantura.com Bojonegoro – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro menggelar Kampanye Damai pada Pemilihan Bupati – Wakil Bupati Bojonegoro Tahun 2018, di Taman Rajekwesi di Jalan Rajekwesi Bojonegoro, Minggu (18/02/2018).
Acara itu dihadiri empat Paslon yang telah ditetapkan oleh KPU Bojonegoro. Diantaranya, paslon nomor urut 1 Soehadi Moeljono MM – Hj Mitroatin. Pasangan nomor urut 2 Hj Mahfudhoh – H Kuswiyanto.
Selanjutnya paslon nomor urut 3 ada DR Hj Anna Muawanah – Drs H Budi Irawanto MPd dan pasangan nomor urut 4 Drs H Basuki – Pudji Dewanto.
Selain itu, turut hadir Bupati Bojonegoro Suyoto, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro, Dandim 0813 Bojonegoro di wakili dan beberapa pihak terkait lainnya.
Ketua KPU Bojonegoro, M Abdim Munib, dalam sambutannya mengungkapkan kegiatan ini sesuai tahapan yang ada. Karena kampanye pemilukada dilaksanakan mulai tanggal 15 Februari 2018 sampai 23 Juni 2018.
“Agar semua pasangan mampu melaksanakan integritas sesuai undang-undang yang telah ditetapkan. Dalam berkampanye, mari hindari berita hoax, isu sara dan anti politik uang,” ungkap Munib.
Munib juga berpesan, bahwa paslon yang sudah ditetapkan KPU Bojonegoro, saat ini akan menjadi tokoh sentral dan menjadi sorotan masyarakat. Munib juga berharap agar semua paslon harus siap dengan diwujudkan dalam Deklarasi Damai tentang penyelenggaraan pilkada yang berintegritas dan bermartabat ini.
“Hari ini hari yang bersejarah, bisa menyelenggarakan Deklarasi Damai yang dilaksanakan secara serentak, demi terciptanya pilbup berintegritas dan bermartabat,” tutur Munib.
Sementara itu, Ketua Panwaskab Bojonegoro M. Yasin, dalam sambutannya juga berharap agar dalam pelaksanaan Pilkada di Bojonegoro dapat berlangsung “fress and cool”.
“Demokrasi itu indah, siklus kepemimpinan itu biasa dan manfaatkan kampanye dengan riang gembira jangan ada saling mengejek dan unsur sara dan transfer kepada masyarakat.” Kata M Yasin dalam sambutannya.
Lebih lanjut M Yasin juga berharap agar semua pihak berkomitmen menciptakan pemilukada Bojonegoro yang berintegritas, damai, kampanye anti hoax, kampanye anti sara dan kampanye anti politik uang.
“Agar semua pihak berkomitmen menciptakan pemilukada Bojonegoro yang kondusif,” harapnya. (luh/roh)
[…] Baca : https://www.halopantura.com/menuju-pilkada-bermartabat-bojonegoro-deklarasi-kampaye-damai/ […]