Meriah, RRI Gelar Parade Bintang Se-Jatim di Unirow Tuban

halopantura.com Tuban – Radio Republik Indonesia (RRI) menyelenggarakan Parade Bintang se-jawa Timur di Kampus Universitas PGRI Ronggolawe (UNIROW) Tuban, Rabu malam (24/10/2018).

Acara itu kerjasama dengan kampus Unirow Tuban, dan ratusan penonton dari mahasiswa dan masyarakat umum ikut larut menyaksikan parade Bintang tersebut. Selain itu, para penonton juga begitu menikmati acara itu hingga selesai.

Rektor Unirow Tuban Ibu Dr. Supiana Dian Nurtjahyani dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Unirow sebagai tuan rumah Parade bintang se jawa timur ini.

“Terimakasih atas Kepercayaannya kepada Unirow Tuban dalam acara ini,” ungkap Rektor Unirow Tuban.

Bu Dian sapaan akrabnya juga mengucapkan selamat kepada para bintang yang telah terpilih menjadi bintang Radio dan berharap bahwa acara ini bisa terus berkelanjutan untuk memunculkan bintang-bintang dari daerah yang bisa bersaing di kancah Nasional maupun Internasional.

Sementara itu Direktur RRI M. Rohanudin mengatakan dengan diresmikannya kantor Relay RRI di Kabupaten Tuban yang berada di Jalan De. Wahidin Sudirohusodo ini mampu mencari bintang-bintang dari daerah Tuban untuk bisa bersaing dengan yang lainnya.

“RRI di Kabupaten Tuban juga mempunyai tugas mencari bintang di wilayah Tuban untuk bisa bersaing dengan yang lainnya,” jelas Dirut RRI tersebut.

Dirut RRI juga berharap bahwa dengan adanya RRI di Kabupaten Tuban dengan frekuensi 99,2 FM ini mampu meningkatkan pelayanan informasi di berbagai bidang, khususnya bidang pendidikan.

“Dengan adanya relay RRI di Tuban mampu memberikan pelayanan informasi, khususnya di bidang Pendidikan” harapnya. (mus/roh)

Tinggalkan Balasan