Patuhi Physical Distancing, Jumlah PDP Covid-19 di Tuban Bertambah

halopantura.com Tuban – Masyarakat Tuban diminta melaksanakan physical distancing atau menjaga jarak aman dan selalu mematuhi imbauan pemerintah. Pasalnya, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Kabupaten Tuban bertambah menjadi 9 orang, Minggu siang, (5/4/2020).

Sebelumnya, tercatat ada 7 PDP dengan keterangan satu PDP asal Kecamatan Tambakboyo dinyatakan sehat dan boleh pulang.

“Jumlah PDP sebanyak 9 orang (angka kumulatif, red) dengan satu pasien dinyatakan negara dan sembuh,” kata dr. Bambang Priyo Utomo Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Tuban.

Jumlah PDP Covid-19 itu tersebar di enam kecamatan dari dua puluh kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban. Diantaranya, Kecamatan Palang ada 2 orang berstatus PDP, Plumpang 1 PDP, Semanding 1 PDP, Tuban 1 PDP, Jenu 1 PDP, Bancar 1 PDP, dan Bangilan 1 PDP.

“Mereka masih menjalani perawatan medis di ruang isolasi, dan sampai saat ini yang positif tidak ada,” ungkap Bambang panggilan akrab Kepala Dinkes Tuban.

Kemudian peta persebaran Covid-19 di Kabupaten Tuban untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) tercatat ada 399 orang.  Dari jumlah itu, ODP yang telah selesai dalam pemantauan sebanyak 107 orang.

“Sehingga orang yang masih dalam pemantauan (ODP) adalah sebanyak 292 orang,” beber Bambang.

Terkait meningkatnya jumlah PDP itu, Pemkab Tuban terus meningkatkan kewaspadaan dalam menyikapi pencegahan Covid-19. Berbagai langkah diambil untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, salah satunya menambah ruang isolasi dan perawatan bagi pasien Covid-19.

Penambahan itu berjumlah 26 ruang isolasi yang telah disiapkan untuk menunjang kemampuan RSUD Koesma untuk menangani Covid-19. Rinciannya adalah di RSNU Tuban sebanyak 20 ruang, dan RS Medika Mulia sejumlah 6 ruang.

“Masyarakat diminta untuk tetap tenang dan selalu mematuhi himbauan maupun peraturan pemerintah. Diantaranya adalah menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), dan physical distancing atau menjaga jarak aman,” pungkasnya. (rohman)

Tinggalkan Balasan