Pengurus IKAPIMA Beri Penghargaan Tiga Dosen Unirow
halopantura.com Tuban – Pengurus Ikatan Alumni Pendidikan Matematika (IKAPIMA) Unirow Tuban memberikan penghargaan kepada tiga dosen yang mengajar di program studi Pendidikan Matematikan Unirow Tuban. Penghargaan itu diberikan dalam acara Halal Bihalal Alumni Matematikan di Kampus Unirow dengan tiga katagori penilaian, Sabtu siang, (1/7/2017).
Baca : https://www.halopantura.com/halal-bihalal-alumni-matematika-unirow-berjalan-meriah/
Katagori pertama diberikan kepada Dosen Terfavorit yang diterima oleh Tanti Nawangsari, yang juga merupakan Kaprodi Pendidikan Matematika Unirow Tuban. Selanjutnya, sebagai Dosen Terinovatif di berikan kepada Edi Nurfalah, dan Dosen Terinteraktif diberikan kepada Warli.
Penganugrahan tiga katagori itu berdasarkan penilaian Mahasiswa Matematika Unirow Tuban dengan menggunakan penilaian angket yang di sediakan pengurus alumni. Metode penilaian diambil dengan metode random sampling dengan menyebar 114 angket ke Mahasiswa.
Selanjutnya, piagam penghargaan buat ketiga dosen berprestasi itu diserahkan oleh Presidium IKAPIMA Unirow Tuban di kampus setempat. Dengan harapan mampu mendorong para Dosen untuk lebih berkreatif dalam menjalankan profesinya.
“Apresiasi ini kita berikan sebagi wujud kecintaan alumni terhadap para dosen Unirow yang telah berjuang di dalam dunia pendidikan,” ungkap M. Abdul Rohman, koordinator Presidium IKAPIMA Unirow Tuban.
Menurutnya, apresiasi ini sebagai bentuk program yang dicangkan oleh pengurus. Sehingga nantinya dapat meningkatkan motivasi para dosen untuk terus bekerja keras dalam pelaksanaan Tri Dharma Penguruan Tinggi.
“Hasil penilaian juga menunjukan bahwa semua dosen pendidikan Unirow sangat disukai mahasiswa,” tambah M. Abdul Rohman itu.
Selain dosen, pengurus IKAPIMA juga memberikan lima penghargaan buat pengurus Himpunan Mahasiswa Matematika (HMM) Unirow. Hal itu sebagai bentuk apresiasi para alumni kepada pengurus HMM yang telah ikut berperan dalam memajukan kampus.
“Pemberian apresiasi kepada pengurus HMM sebagai wujud kepedulian pengurus dan kecintaan para alumni, “ tegas M. Abdul Rohman. (mus/roh)