Peringatan HUT DWP Ke-19, Sekda Tuban Pesan Jaga Kekompakan
halopantura.com Tuban – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten menggelar acara peringatan HUT Ke-19 di aula Sekretariat Daerah (Setda Tuban), Rabu (26/12/2018).
Kegiatan itu mengusung tema “Optimalisasi Potensi Dharma Wanita Persatuan untuk Suksesnya Pembangunan Nasional”. Dengan dihadiri Budi Wiyana, Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Staf Ahli, Asisten, Kepala Bagian, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP), dan beberapa undangan terkait lainnya.
Anggota dharma wanita juga diharapkan dapat bersama-sama mendukung suami yang merupakan aparatur sipil negara dalam meningkatkan kinerjanya untuk kemajuan pembangunan daerah. Hal itu disampikan Sekretaris Daerah Budi Wiyana dalam sambutannya.
Ia pun berharap anggota dapat melaksanakan kegiatan yang lebih bervariasi namun tetap sesuai dengan program telah direncanakan oleh DWP.
“DWP juga diminta untuk terus menambah kekompakan, solidaritas, kebersaman, kesolidan di lingkup setda,” pesan Sekda
Budi Wiyana mengharapkan DWP unit setda dapat menjadi barometer dari unit yang lain di lingkungan Pemkab Tuban. Karena DWP unit Setda memiliki potensi dan sumber daya yang memadai harus dapat menjadi barometer dan contoh yang baik bagi DWP lainnya.
“Kita minta agar semua anggota lebih aktif dan selalu hadir dalam berbagai kegiatan yang diadakan oleh DWP,” ungkapnya.
Ketua panitia peringatan HUT DWP Setda, Ayu Joko Sarwono menyampaikan bahwa dalam peringatan HUT DWP Ke 19 dilaksanakan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mempererat rasa kebersamaan terhadap organisasi serta bentuk partisipasi dan kontribusi terhadap program-program pemerintah.
“Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih kemandirian berkarya dan bertanggung jawab sebagai anggota DWP,” kata Ayu.
Adapun Berbagai kegiatan tersebut diantaranya seperti lomba merangkai bumbu dapur, lomba menghias tumpeng, bazar yang ditujukan kepada OPD dan anggota DWP lingkup setda, serta santunan anak yatim.
Sementara itu,K etua DWP Setda Kabupaten Tuban, Dra. Suwahyu Sunarto, MM menyampaikan, bahwa dalam rangka memeriahkan HUT DWP tahun ini, DWP Setda telah mengikuti serangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh DWP Kabupaten Tuban.i Diantaranya senam bersama, mengikuti gebyar UMKM dalam rangka Hari Jadi Tuban Ke 725 dan resepsi HUT DWP Kabupaten Tuban di Pendopo Kridho Manunggal Tuban.
“Kami juga telah melakukan sosialisasi program kegiatan kesehatan reproduksi dan juga kesehatan anak untuk menghindari stunting,” ungkapnya. (mus/roh)