Petani Menjerit, DPRD Desak Pemkab Tuban Cari Solusi Atasi Persoalan Pupuk Subsidi

halopantura.com Tuban – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tuban mendesak pemkab segera mencari solusi untuk menyikapi kesulitan para petani mendapatkan pupuk subsidi. Terlebih, saat ini petani tengah memasuki musim tanam yang sangat membutuhkan pupuk dari pemerintah.

“Harus segera dicarikan solusi terkait keluhan petani, karena saat ini mereka sangat butuh pupuk di musim tanam,” desak M Musa, Anggota DPRD Tuban dari Partai Hanura, Rabu (28/9/2022).

Menurutnya, selama ini dirinya kerap mendapatkan keluhan dari para petani mengenai kesulitan mendapatkan pupuk subsidi di musim cocok tanam seperti ini. Terkait kondisi itu, dewan mendesak pemkab atau dinas terkait untuk segera turun lapangan agar masalah petani segera terselesaikan, yakni petani dengan mudah mendapatkan pupuk subsidi.

“Kesulitan petani wajib dicarikan solusi secara cepat. Jangan sampai berlarut-larut yang mengakibatkan kerugian buat petani Tuban. Termasuk, pemkab juga segera memastikan alokasi pupuk aman,” tambah Musa, mantan Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Tuban.

Pemberitaan sebelumnya, petani di wilayah Tuban mulai “menjerit” karena tengah kesulitan menemukan pupuk subsidi di pasaran. Kelangkaan pupuk itu telah dialami petani sejak dua pekan lalu sampai saat ini, Selasa (27/9/2022).

Kelangkaan pupuk ini membuat petani Tuban harus mengeluarkan ongkos lebih besar di saat musim tanam ini. Sebab, meraka terpaksa membeli pupuk non subsidi dengan harga lebih tinggi demi tanamannya agar tidak mati.

“Pupuk bersubsidi sulit pak. Saya sudah cari di mana-mana dan kios-kios luar desa tapi tidak ada,” keluh Lasmuji (54), salah satu petani di Desa Kembangbilo, Kecamatan Tuban.

Baca juga : APBD 2022, Pemkab Tuban Gelontorkan Dana Hibah Rp 4,7 Miliar untuk Fasilitas Tempat Ibadah

Baca juga : Petani Menjerit, Kadis Pertanian Tuban Pilih Diam Terkait Masalah Pupuk Subsidi Langka

Merespon jeritan petani, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Peternakan (DKPPP) Kabupaten Tuban, Eko Arif Yulianto, pilih bungkam alias tidak merespon ketika dikonfirmasi lewat WhatsApp di nomor +62 812-3589-xxxx.

Termasuk, Eko Arif Yulianto juga puasa komentar ketika ditanya terkait kondisi stok pupuk subsidi di wilayah Tuban aman apa tidak?. Hingga berita ini selesai ditulis, belum ada jawaban dari dinas setempat. (rohman)

1 Komentar
  1. […] Petani Menjerit, DPRD Desak Pemkab Tuban Cari Solusi Atasi Persoalan Pupuk Subsidi […]

Tinggalkan Balasan