Pilgub Jatim, Khofifah-Emil Buru Suara Perempuan di Tuban

halopantura.com Tuban – Pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak, mentargetkan meraih suara penuh dari kalangan perempuan yang ada di Kabupaten Tuban.

Hal itu disampaikan Agung Supriyadi, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Tuban sebagai salah satu parpol pengusung paslon tersebut. Selain itu, dia juga optimis Khofifah-Emil akan memenangkan Pilgub Jatim yang akan digelar 27 Juni 2018 mendatang.

“Kita optimis Khofifah-Emil akan menang, dan meraih suara penuh dari kalangan perempuan untuk wilayah Kabupaten Tuban,” terang Agung Supriyadi, Selasa, (6/3/2018).

Optimis itu dikarenakan, Agung Supriyadi, menjelaskan sosok pasangan Khofifah-Emil merupakan salah satu tokoh di Jatim yang sangat mampu dan layak menjadi pemimpin di Jatim kedepan. Bahkan literasi keilmuan dan pengalaman Khofifah di dunia pemerintahan sudah sangat teruji kualitasnya.

“Sosok Khofifah sudah teruji, bahkan hasil survai menujukan Khofifah didukung suara perempuan untuk wilayah Tuban, karena Khofifah sudah berinvestasi dua kali di dalam Pilgub Jatim. Itu salah satu modal untuk meraih kemenangan,” terang Agung Supriyadi yang juga Ketua Komisi A DPRD Tuban.

Lebih lanjut, ia mengatakan sejauh ini partai pengusung terus melakukan sosialisasi sampai ditingkat bawah untuk memenangkan pemilu Jatim. Serta relawan dan simpatisan pengusung (Khofifah-Emil, red) terus bergerak di semua lapisan masyarakat.

“Semua terus bergerak untuk memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim ini,” terang Agung panggilan akrab politisi senior asal PAN itu.

Sebatas diketahui, KPU Jatim telah resmi mengumumkan pasangan Khofifah – Emil mendapatkan nomor urut 1 di Pigub Jatim 2018. Pasangan itu diusung enam parpol, diantaranya Demokrat, Golkar, PAN, PPP, Nasdem, dan Hanura.

Baca : https://www.halopantura.com/pengusung-gus-ipul-puti-target-di-tuban-menang-60-persen-suara/

Sedangkan pasangan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul-Puti Pramatha Puspa Seruni Paundrianagari alias Puti Guntur Soekarno mendapatkan nomor urut 2. Meraka diusung PKB, PDIP, PKS dan Gerindra. (rohman)

2 Komentar
  1. […] Baca : https://www.halopantura.com/pilgub-jatim-khofifah-emil-buru-suara-perempuan-di-tuban/ […]

Tinggalkan Balasan