Pilkada Tuban 2020, Setiajit- RM Armaya Terima Rekom PDI Perjuangan

halopantura.com Tuban – Teka-teki perebutan rekomendasi bakal calon bupati dan wakil bupati Tuban dari PDI-Perjuangan, akhirnya sudah keluar.

Dimana, Setiajit dan Rm. Armaya Mangkunegaran telah menerima rekom sebagai calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung PDI-P pada Pilkada serentak 2020. Surat keputusan itu dengan nomor 1836/IN/DPP/VIII/2020 tertanggal 10 Agustus 2020.

Hal itu dibenarkan oleh Andi Hartanto Ketua DPC PDI-P Kabupaten Tuban, Selasa, (11/8/2020). Ia mengaku surat rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P kepada Setiajit dan Rm. Armaya Mangkunegaran.

“Masih rapat di DPD, dan siap,” jawab Andi Hartanto ketika ditanya terkait rekomendasi partai.

Namun begitu, sampai saat ini belum diketahui PDI-P di Pilkada Tuban akan berkoalisi dengan parpol mana. Sebab, PDI-P Tuban hanya memiliki kursi 5 DPRD Tuban.

Sebatas diketahui, hari ini PDI-P telah mengumumkan 75 pasangan calon (Paslon) yang akan bertarung di pemilihan kepala daerah atau Pilkada serentak 2020. Pengumuman ini adalah gelombang III yang setelah sebelumnya pemberian rekomendasi pada 19 Februari dan 17 Juli 2020.

PDI-P mengumumkan gelombang III untuk 75 paslon itu lantaran angka 75 bertepatan dengan semangat menggelorakan HUT Kemerdekaan RI ke-75 tahun. Hal itu disampaikan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dalam keterangan tertulis di Jakarta. (rohman)

Tinggalkan Balasan