Pilkada Tuban 2020, Tiga Cabup-Cawabup Jalani Tes Kesehatan di RSUD dr. Soetomo Surabaya
halopantura.com Tuban – Tiga pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati (Cabup-Cawabup) yang telah mendapatkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban, bakal menjalani tes kesehatan. Kegiatan tersebut merupakan salah satu tahapan dan persyaratan pencalonan pada Pilkada serentak 2020.
“Besok (tes kesehatan, red) tanggal 7,8 dan 9 September 2020,” kata Fathul Iksan, Ketua KPU Kabupaten Tuban, Sabtu, (5/9/2020).
Tiga paslon yang akan menjalani tes kesehatan adalah pasangan Aditya Halindra Faridzki – Riyadi (DA-DI). Pasangan itu diusung Partai Golkar, Demokrat, dan PKS.
Kemudian, pasangan Khozanah Hidayati – H. Muhammad Anwar yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan memilih kekuatan 16 kursi DPRD Tuban.
Lalu pasangan ketiga ada Setiajit – RM Armaya Mangkunegaran (Setia-Negara) yang diusung lima parpol. Diantaranya, PDI-P, Gerindra, PAN, PPP, dan PBB.
Pelaksanaan tes kesehatan itu, KPU Tuban menggandeng RSUD dr. Soetomo Surabaya. Tak hanya cek up kesehatan, semua paslon juga akan menjalani tes swab.
“(Tes kesehatan, red) di dr. Soetomo Surabaya,” tegas Ketua KPU Kabupaten Tuban.
Sebatas diketahui, usai pemeriksaan kesehatan bagi paslon, maka penyampaian hasil pemeriksaan kesehatan tanggal 11 sampai 12 September 2020.
Tahapan verifikasi syarat calon dimulai tanggal 6 sampai 12 September. Pemberitahuan hasil verifikasi 13 hingga 14 September.
Lalu pengumuman dokumen perbaikan syarat calon sejak tanggal 14 sampai 12 September 2020. Penyerahan perbaikan syarat calon 14 hingga 16 September dan tahapan verifikasi perbaikan syarat calon 16 hingga 22 September 2020.
Penetapan paslon pada tanggal 23 September 2020. Setelan itu dilanjutkan dengan pengundian dan pengumuman nomor urut paslon pada 24 September. (rohman)