Ponsel Dirampas, Pemuda Jombang Dihajar Orang Tak Dikenal di Pinggir Jalan Raya
halopantura.com Jombang – Seorang remaja diduga menjadi korban kekerasan oleh orang tak dikenal di pinggir Jalan Raya masuk Desa Pandanwangi, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, belum lama ini.
Korban diketahui berinisial HA (14) berstatus sebagai pelajar, warga Desa Bandung, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang.
HA diduga mengalami tindakan kekerasan penganiayaan oleh orang tak diketahui pada Rabu 21 Desember 2022 dini hari pukul 00.15 WIB.
Selain mengakibatkan luka pada bagian wajahnya, handphone milik HA juga amblas diambil oleh para pelaku yang mengadang dirinya.
“Bagian pelipis mata korban sebelah kanan luka lebam dan HP-nya dirampas orang tak dikenal,” kata salah satu tekan korban, Anang, Minggu (25/12/2022).
Ia menjelaskan, saat itu korban mengendarai sepeda motor melintas di Jl Prof Muh Yamin, daerah STIE Dewantara Desa Pandanwangi, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang.
“Korban berjalan dari arah timur ke barat,” kata Anang yang mendapatkan cerita dari korban.
Nah, dalam perjalanan itu, tiba-tiba remaja itu dihentikan oleh orang tak dia kenal. Pelaku yang berjumlah lebih dari satu orang melakukan aksi kekerasan dan mengambil paksa ponsel korban.
“Cerita korban ke saya, setelah melakukan kekerasan, pelaku langsung kabur. Sekitar ada 4 orang pelakunya,” kata Anang.
Dua hari setelah kejadian itu, korban yang wajahnya terlihat masih lebam, bersama orangtuanya melaporkannya ke SPKT Polres Jombang.
“Korban juga melakukan visum luar,” kata dia menjelaskan.
Laporan tertuang pada laporan polisi nomor LP/B/242/XII/2022/SPKT/POLRES JOMBANG POLDA JAWA TIMUR tertanggal 23 Desember 2022 pukul 19.30 WIB.
Pada laporan polisi yang ditunjukkan tertera perkara kekerasan terhadap anak dengan terduga pelakunya masih dalam lidik (penyelidikan).
Pelaku terancam pasal 80 Undang-Undang RI nomor 35 tahun 2014 tentang perubahan atas Undang-Undang nomor 23 tahun 2022 tentang perlindungan anak Yo pasal 170 KUHP tentang tindak pidana penganiayaan. (fin/roh)