Prabowo : Saya Mengenal Baik Keluarga Mbah Hasyim Asyari

halopantura.com Jombang – Bakal Calon Presiden RI, Prabowo Subianto mengaku diri dekat dengan NU (Nahdlatul Ulama) dan juga mengenal baik dengan almarhum KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) serta adiknya KH. Salahuddin Wahid (Gus Sholah).

Menurut Prabowo, mereka ada teman seperjuangan dan pahlawan Nasionalis yang berjasa pada Negara. Hal itu disampaikan Prabowo Subianto dalam Kunjungannya ke Pondok Pesantren Tebuireng, Desa Cukir, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis (6/9/2018).

“Saya mengenal baik keluarga mbah Hasyim Asyari (Pendiri NU). Jika ada waktu luang saya ziarah ke sini,” ungkap mantan Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus dihadapan para wartawan.

Sebelum ke Tebuireng, Prabowo mendarat di Alun-Alun Kota Jombang, dengan pesawat helikopter. Prabowo bersama rombongan mantan Jenderal Kopassus itu bergerak dengan sejumlah mobil menuju Ponpes Tebuireng, Kecamatan Diwek, Jombang.

Setibanya di Ponpes, kegiatan lawatan dilanjutkan menuju makam KH Hasyim Asyari di kawasan dalem Pondok setempat.

Setelah melakukan ziarah di makam pendiri NU tersebut, rombongan disambut KH. Abdul Hakim Mahfud. Setelah itu melakukan pertemuan tertutup di ruang tamu dalem Kasepuhan Pondok Tebuireng.

Tampak mendampingi Prabowo, diantaranya Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Fuad Bawazir, Ketua DPD Gerindra Jatim, Soepriyanto, Sekretaris DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad dan sejumlah elit partai Gerindra lainnya.

Ketika ditanya soal upaya penggalangan dukungan kaum Nahdliyin, Prabowo mengatakan harus selalu mencari dukungan rakyat, karena itu Demokrasi.

“Demokrasi artinya rakyat yang berdaulat, berarti kita harus selalu minta dukungan rakyat,” urai Capres yang berpasangan dengan Sandiaga Uno ini.

Usai dari Tebuireng, safari politik Prabowo bersama rombongan kemudian Prabowo Subianto melanjutkan lawatan ke Pesantren Bahrul Ulum, Tambakberas, Kecamatan Jombang Kota.

Selain bersilaturahmi ke pondok pesantren, Prabowo juga melakukan ziarah ke makam KH. Wahab Chasbullah, yang juga salah satu pendiri dan penggerak NU. (fin/roh)

Tinggalkan Balasan