Puting Beliung Terjang Mojowarno, Dua Orang Meninggal

halopantura.com Jombang – Hujan lebat disertai angin puting beliung memporak porandakan bangunan rumah warga di Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, Jawa timur. Selain merusak rumah warga, sejumlah pohon juga tumbang hingga menelan korban jiwa.

Informasi yang didapat media ini, huja lebat diserta Angin kencang itu melanda Desa Latsari, Desa Mojowarno, Desa Mojoduwur dan Desa Karanglo. Keempat desa itu berada di Kecamatan Mojowarno.

Dua orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa bencana alam itu. Korban yakni Sofyan Arif, warga Dusun Sidoluwih, Desa Mojowarno, Kecamatan Mojowarno dan Suyadi (57), warga Dusun Kedunglo, Desa Karanglo, Kecamatan Mojowarno.

“Untuk Karanglo ada satu orang yang meninggal dunia akibat tertimpa pohon,” ungkap Kapolsek Mojowarno, AKP Wilono, kepada wartawan, Rabu (17/1/2018).

Salah seorang warga Mojowarno, Zainuri mengungkapkan, hujan lebat disertai angin kencang terjadi sore haro hingga petang. Puluhan rumah warga atapnya bertaburan dan  porak poranda.

“Ada kandang warga yang roboh dan rusak parah karena disapu angin,” terang Zainuri pada media ini.

Ia mengatakan, selain banyak bangunan yang rusak, akses jalan ke beberapa desa terputus karena tertutup pohon yang tumbang ditengah jalan. “Banyak jalan yang tidak bisa dilewati karena pohonnya roboh,” ucapnya.

Hingga saat ini, pihak desa bersama petugas masih melakukan pendataan korban baik luka luka maupun kerusakannnya. (fin/roh)

Tinggalkan Balasan