Relawan Tuban Bangun Mushola dan Rumah Sementara di Lombok
halopnatura.com Tuban – Relawan Kabupaten Tuban yang dikirim ke daerah paska gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat, telah membangun mushola sementara buat warga. Mushola darurat itu dibangun dengan menggunakan terpal sebagai atap dan alasnya.
Sampai saat ini, mushola tersebut telah bisa ditempati warga untuk menjalankan ibadah, dan warga merasa terbantu dengan kedatangan tim relawan Bumi Wali Tuban.
Selain itu, relawan juga membangun beberapa rumah sementara buat warga terdampak gempa dengan menggunakan terpal. Laporan tersebut disampaikan Joko Ludiono, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban.
“Relawan Penanggulangan Bencana Kabupaten Tuban berhasil membangun mushola sementara dan hunian sementara buat masyarakat,” ungkap Joko Ludiono, Senin, (17/9/2018).
Pemkab Tuban telah dua kali mengirimkan para relawan ke daerah paska gempa bumi di Lombok itu. Gelombang kedua, sebanyak 17 relawan di berangkatkan Sekda Tuban Budi Wiyana pada Selasa, (11/9/2018).
“Diharapkan, meraka mampu meringankan dan membatu masyarakat yang berada di Lombok, paska di gunjang gempa bumi,” ungkap Sekda Tuban.
Selain tim relawan yang berangkat, Pemkab Tuban juga telah mengirimkan bantuan dari Tagana, LAZISNU, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta perusahaan di Kabupaten Tuban. Bantuan tersebut dikoordinir Dinsos P3A Kabupaten Tuban untuk warga terdampak gempa.
“Bantuan telah kita salurkan, dan sudah kedua kalinya tim relawan di kirim ke daerah tersebut,” ungkap Budi Wiyana.
Baca : https://www.halopantura.com/misi-kemanusiaan-pemkab-tuban-kembali-kirim-relawan-ke-lombok/
Bantuan kedua yang telah dikirim terdiri dari beras kurang lebih 1 ton, air mineral 49 kardus, minyak goreng 30 kardus, susu bayi 5 kardus, dan alat-alat sekolah.
Selain itu, baju layak pakai 110 kardus, snack 5 kardus, obat-obatan 1 kardus, perlengkapan bayi dan popok 35 kardus, terpal dan tenda 10 buah, mie instan 150 kardus, pembalut 20 kardus, dan tikar 3 buah.
Baca : https://www.halopantura.com/peduli-sesama-relawan-tagana-tuban-berangkat-ke-lombok/
(rohman)