Sensasi Super Pedas Kepala Ikan Manyung Khas Putri Asih Tuban
halopantura.com Tuban – Bagi pencinta kuliner yang ingin berkunjung di Bumi Wali Tuban tidak akan lengkap tanpa mencoba masakan khas rumah makan Putri Asih, berada di jalan Soekarno Hatta nomor 29 B Tuban.
Salah satu hidangan yang wajib dicoba adalah mangut kepala ikan Manyung super pedas khas masakan Tuban. Kepala ikan manyung asap itu dimasak dengan menggunakan santan dengan tambahan bumbu rempah-rempah yang membuat rasa pedasnya kuat, dan sangat nikmat saat disantap bersama keluarga atau rekan kerja.
Selain itu hidangan kepala ikan mayung itu membuat nafsu makan kita bertambah karena ikannya segar, empuk, guruh, dan memiliki citra rasa tersendiri.
Kuliner ini menjadi salah satu makanan favorit bagi mereka yang suka dengan makanan bahan ikan laut, khususunya pencinta makanan pedas.
“Pedasnya sangat terasa, dan ikannya sangat nikmat,” kata Suwandi salah satu pengunjung di rumah makan tersebut, Minggu, (12/8/2018).
Menyambut hari kemerdekaan di tahun ini, rumah makan Putri Asih juga menyediakan 1000 manyung gratis buat warga Tuban. Promo itu langsung diserbu oleh pencinta kuliner ikan laut dari berbagai daerah.
“Grand opening sebanyak 250 ikan kepala manyung habis dalam sehari, dan promo di bulan Agustus ini telah habis, tetapi kita nantinya masih banyak promo lainnya,” kata Nik’matur Rohmah, Manager Resto Putri Asih Tuban.
Untuk harga kepala ikan manyung tidak terlalu mahal dan sangat terjangkau bagi semua kalangan masyarakat. Sebab satu porsi kepala ikan manyung jumbo pedas dengan harga Rp 78.900, dan telah mendapatkan nasi serta es teh.
“Kepala ikan manyung itu diambil dari Tuban sendiri, dan dimasak dengan menu khas putri asih,” tambahnya.
Tak hanya itu, resto Putri Asih itu juga menawarkan berbagai menu khas yang identik dengan rempah asli Indoensia. Hidangan khas rempah Indonesia yang variatif membuat selera kuliner semakin meningkat.
Salah satu menu yang di tawarkan selain kepala ikan manyung adalah ayam tangkap putri asih. Menu itu merupakan makanan tradisional dari tanah rencong Aceh yang terkenal sebagai makanan wajib di daerah tersebut.
“Makanan itu terbuat dari bahan dasar ayam kampung dengan bumbu rempah khusus dan disajikan dengan daun rempah yang renyah,” ungkap Nik’matur Rohmah.
Selain itu ada menua lain yang tidak kalah menariknya, diantaranya Gurame Tabur Matah, Cumi Hitam Rempah, Kepiting bumbu putri asih, dan masih banyak menu istimewa lainnya.
“Resto Putri Asih selalu menjadi rumah makan dengan konsep jawa kuno klasik serta ditambah kebutuhan trend masa kini,” tambahnya. (rohman)