Sertifikasi Guru Kemenag Sumenep Dipertanyakan

halopantura.com Sumenep – Nasib ribuan guru dibawah naungan Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, sampai saat ini terkait sertifikasi masih belum ada kepastian. Pasalnya, hingga kini tunggakan sertifikasi tahun 2014 dan 2015 tidak bisa dibayar.

Meskipun demikian, mereka (guru) tetap melaksanakan kegiatan belajar mengajar karena berada dibawah tekanan kebutuhan hidup yang cukup tinggi. Mereka terpaksa harus mengeluarkan uang pribadi demi melaksanakan kewajiban sebagai guru.

Kasi Pendidikan Madrasah (Pendma) Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, Mohammad Tawil, membenarkan bahwa tunjangan guru sertifikasi yang berada dibawah naungan Kemenag Sumenep, saat ini masih nunggak. Namun berapa jumlah tunggaan, pihak Kemenag enggan menyebutkan nominal.

“Tunggan memang terhitung ditahun 2014 sampai 2015 lalu. Jumlah dana berfariasi ada yang tunggakannya enam bulan dan delapan bulan,” terang Mohammad Tawil. (aji/roh)

Tinggalkan Balasan