Soal Pilgub Jatim, PDIP Tuban Serahkan Kepada Pengurus Jatim
halopantura.com Tuban – Soal calon Gubenur Jatim yang akan maju dalam Pilgub Jatim 2018 mendatang, Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Tuban menyerahkan sepenuhhnya kepada pengurus DPD PDIP Jawa Timur.
“Urusan siapa calon Gubenur yang akan maju dalam Pilgub nanti, kita serahkan kepada pengurus DPD Jatim,” ungkap Andik Hartanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban, ketika ditemui di gedung dewan Tuban, Jum’at, (26/5/2017).
Menurutnya, sampai saat ini pengurus DPD Jatim belum mensosialisasikan siapa calon Gubenur yang akan diusung partai untuk maju dalam Pilgub Jatim. Karena dalam pencalonan itu ada mekanisme partai yang harus dilalui, sebelum nantinya ditetapkan sebagai bakal calon yang diusung dari partai ini.
“Proses pencalonan masih panjang, karena ada penjaringan bakal calon dulu, pendaftaran dan sosialisasi calon. Itu beberapa mekanisme yang dipakai partai, dan penjaringan bakal calon merupakan kewenangan dari pengurus Jatim,” jelas Andik panggilan akrabnya.
Namun begitu, Andik menginginkan sosok Gubenur Jatim kedepan dapat membawa Jawa Timur lebih baik. “Siapapun itu calonnya, yang jelas memiliki misi untuk membawa Jatim yang lebih baik,” tegas Andik.
Sementara itu, dalam Pilgub Jatim 2018 mendatang sudah ada beberapa kandidat yang akan meramaikan pesta demokrasi lima tahunan tersebut. Diantaranya sosok Saifullah Yusuf yang merupakan Wakil Gubernur Jatim selama dua periode dan Abdul Halim Iskandar, Ketua DPRD Jatim.
Selanjutnya, ada nama Tri Rismaharini yang merupakan Wali Kota Surabaya, Khofifah Indar Parawansa, Menteri Sosial. Kemudian juga ada kandidat Abdullah Azwar Anas yang merupakan Bupati Banyuwangi dan beberapa kandidat lainnya. (mus/roh)