Target Ungkap 335 Kasus, Patroli Satpol PP Tuban Digenjot Anggaran Rp 1,1 M

halopantura.com Tuban – Satpol PP Kabupaten Tuban mendapatkan dana “segar” sebesar Rp 1,1 miliar lebih untuk patroli keamanan dan ketertiban diwilayah Tuban selama setahun. Anggaran itu akan digunakan pada tahun 2018 mendatang, dan telah di sahkan oleh wakil rakyat.

Dengan anggaran itu, Satpol PP Tuban membandrol capaian hasil kegiatan dengan target mampu menertibkan jumlah pelanggaran dan ketertiban umum sebanyak 335 kasus. Serta jumlah patroli yang akan dilaksanakan sebanyak 1.095 kali selama setahun.

“Dengan anggaran itu, target capaian hasil kegiatan bisa menertibkan pelanggaran sebanyak 335 kasus. Dengan harapan akan tercipta kondisi tertib, aman, dan nyaman bagi masyarakat Tuban,” ungkap Wakil Bupati (Wabup) Tuban, Noor Nahar Hussein, Jum’at, (17/11/2017).

Jumlah pos anggaran itu nantinya itu akan dipakai beberapa kegiatan. Salah satunya belanja pegawai dengan honor panitia pelaksana kegiatan mencapai sekitar Rp 488 juta, dan honor panitia pelaksana kegiatan gabungan mencapai sekitar Rp 354 juta, dan beberapa pos anggaran lainnya.

Selanjutnya, belanja barang dan jasa mencapai mencapai sekitar Rp 315 juta, belanja makan dan minum selama kegiatan itu sekitar Rp 476 juta, dan beberapa belanja lainnya.

“Total anggaran untuk patroli keamanan dan ketertiban buat satpol PP Tuban mencapai sekitar Rp 1,1 miliar,” beber Wabup Tuban. (rohman)

Tinggalkan Balasan