Tasyakuran HUT ke-13, DPC Gerindra Tuban Imbau Kader Harus Memiliki Loyalitas
halopantura.com Tuban – Pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Tuban, meminta semua kader untuk ikut menjaga keharmonisan. Termasuk, mengimbau kepada kader Gerindra untuk memiliki loyalitas tinggi dan komitmen dalam membesarkan partai berlambang kepala burung Garuda ini.
“Harmonis ini penting karena Gerindra besar dengan adanya kader yang loyal,” kata Sekretaris DPC Partai Gerindra Tuban Lutfi Firmansyah, usai mengikuti perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 Gerindra melalui virtual zoom, bertempat di sekretariat partai di jalan Basra Tuban, Sabtu, (6/2/2021).
Usai mengikuti zoom, pengurus DPC Partai Gerindra Tuban juga melakukan pemotongan tumpeng yang diikuti seluruh PAC dan Anggota DPRD Fraksi Gerindra. Kegiatan itu menerapkan protokol kesehatan (prokes) sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19.
“Agenda hari ini kita tasyakuran Ultah Partai Gerindra ke-13 dengan tema memperkuat diri membangun negeri, dan kegiatan tetap menerapkan prokes,” tambah Lutfi Firmansyah yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Tuban.
Politisi senior asal Kecamatan Soko itu menyampaikan, tasyakuran ini diikuti pengurus DPC, PAC, dan anggota dewan Fraksi Partai Gerindra. Tujuannya untuk menyolidkan internal dan menyamakan persepsi diusia 13 tahun Partai Gerindra.
“Kita berharap Gerindra menjadi partai yang berkembang dan kader-kadernya selalu tunduk serta patuh terhadap Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai,” terang Lutfi panggilan akrabnya.
Lebih lanjut, Lutfi juga membeberkan target pada pemilu berikutnya untuk menambah perolehan suara dan kursi dewan. Dimana, saat ini partai Gerindra hanya mendapatkan 5 kursi di DPRD Tuban.
“Berharap kursi bertambah, dan nantinya mendapatkan wakil pimpinan DPRD,” terang Lutfi Sekertaris Fraksi Partai Gerindra DPRD Tuban.
Sebatas diketahui, hari ini Partai Gerindra merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, yang diikuti oleh DPD serta DPC seluruh Tanah Air melalui virtual zoom. Kegiatan digelar secara virtual karena masih Pandemi Covid-19 dan untuk mencegah penyebaran virus corona. (rohman)