Telan Anggaran Rp 58 M, Pembangunan Lanjutan Tuban Sport Center Terancam Molor
halopantura.com Tuban – Pembangunan lanjutan sarana olahraga yang bertaraf Internasional, Tuban Sport Center (TSC) terancam molor dari target akan selesai pada 5 Desember 2018 mendatang.
Hal itu terlihat dari laporan akhir bulan Agustus kemarin, seharusnya progres pembangunan telah mencapai 30 persen. Tetapi masih 21 persen. Proges pembangunan itu disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Tuban Noor Nahar Hussein.
“Progres pembangunan per tanggal 31 Agustus kemarin harusnya 30 persen, tetapi laporannya masih kurang dan masih sekitar 21 persen,” ungkap Wabup Tuban, Kamis, (6/9/2018).
Diharapkan proyek yang berada di lahan Dusun Pidengan, Desa Gedongombo, Kecamatan Semanding, Tuban dikerjakan secara paralel supaya sesuai target pembangunan.
“Kita telah memerintahkan agar dikerjakan secara paralel, jangan linier biasa. Yang bisa dikerjakan bersama-sama harus dikerjakan secara sama-sama,” ungkap Wabup Tuban.
Agar sesuai target pembangunan, Lanjut Wabup Tuban juga telah memerintahkan untuk menambah tenaga kerja. Walaupun saat ini telah dikerjakan dengan memakai 3 shift dalam 24 jam yang masing-masing terdiri 8 jam kerja setiap shiftnya.
“Tenaga kerjanya masih kurang, walaupun telah memakai 3 shif kerja, dan telah kita perintahkan untuk menambah tenaga kerja. Kita akan kawal proses pembangunan tersebut,” tegas Wabup Tuban.
Sementara itu, H. Miyadi Ketua DPRD Tuban sejauh ini belum menerima laporan terkait progres pembangunan di bulan Agustus kemarin. Namun begitu, dalam waktu dekat Komisi D telah dijadwalkan untuk melakukan kunjungan kerja di lokasi proyek.
“Jika progres pembangunan tidak sesuai jadwal (hasil kunjungan kerja komisi D DPRD Tuban, red), maka perusahaan akan kita panggil,” terang Ketua DPRD Tuban.
Sebetas diketahui, pemenang tender itu adalah PT Widya Satria, dengan menawar harga Rp 58.400.840.000,00 dari pagu anggaran sebesar Rp 59 miliar untuk pembangunan lanjutan proyek TSC.
Anggaran tersbeut berasal dari APBD Tuban itu, direncanakan dana tersebut untuk membangun stadion sepak bola beserta tribun utama, lintasan atletik, dan beberapa fasilitas olahraga lainnya.
Baca : https://www.halopantura.com/wabup-pembangunan-tuban-sport-center-tepat-waktu-dan-berkualitas/
Dengan harapan proyek TSC Tuban dengan total anggaran senilai sekitar Rp 300 miliar akan selesai di tahun 2021 mendatang. (rohman)