Ular Piton Sepanjang 4 Meter Ditemukan di Sungai
halopantura.com Jombang – Sejumlah warga berhasil menangkap ular piton sepanjang 4 meter di aliran sungai irigasi sawah warga Dusun Sekapat, Desa Plemahan, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang.
Arifin (60) warga Desa setempat, mengaku tidak tahu asal kemunculan ular tersebut. Saat di tangkap, ular sudah dalam keadaan lemas tidak berdaya. Sebab, ular piton tersebut terkena perangkap jebakan biawak milik petani.
“Pas ditangkap ularnya lemas pingsan karena terkena perangkap jebakan biawak. Panjang ular sekitar 4 meter,” ujar Arifin di lokasi kejadian, Kamis (16/1/2020).
Senada juga disampaikan oleh Irfan warga desa setempat. Binatang Reptil berbahaya itu ditemukan tepat di utara rumahnya. Meski dalam kondisi lemas, tidak mudah untuk bisa menangkap dan membawa ular tersebut.
“Sekitar 4 orang yang menangkapnya. Karena saat ditangkap, ularnya dalam keadaan melilit,” ujar pemuda berusia 22 tahun ini.
Saat ini, hewan melata tersebut di simpan di dalam sangkar salah satu rumah warga. Warga masih belum menentukan secara pasti akan dibawa kemana ular tersebut. Namun, Irfan, menyebut, akan merawat binatang jenis Karnivora ini. (fin/roh)