Ular Sanca Kembang Sepanjang 4 Meter Resahkan Warga Perumahan Tuban Akbar
halopantura.com Tuban – Seekor ular sanca kembang sepanjang 4 meter ditangkap warga dengan dibantu petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban, Sabtu, (10/4/2021) sekitar pukul 08.15 Wib. Pasalnya, ular tersebut meresahkan masyarakat yang tinggal di Perumahan Tuban Akbar, Kelurahan Perbon, Kecamatan Kota, Kabupaten Tuban.
“Ular tersebut sangat meresahkan warga sekitarnya,” ungkap Yudi Irwantoro Kepala Pelaksanaan BPBD Kabupaten Tuban.
Ular piton jenis sanca kembang itu diketahui sembunyi di selokan perumahan jalan Cendrawasih Blok B nomor 5 Perumahan Tuban Akbar, Tuban. Lantaran takut, sejumlah warga langsung melaporkan kejadian tersebut kepada petugas Tuban.
“Mendapat laporan tim langsung ke lokasi kejadian,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Tuban, Yudi Irwanto.
Dalam evakuasi, petugas dengan cekatan berhasil menangkap ular sepanjang 4 meter tersebut. Selanjutnya, hewan jenis reptil itu dimasukkan ke dalam sangkar dan di bawa ke kantor BPBD Tuban.
“Ular sowo kembang itu dengan panjang 4 meter dan berat sekitar 45 kilogram. Evakuasi bantu warga sekitar, dan korban jiwa nihil,” pungkasnya. (rohman)