Usai Daftar di KPU, Pasangan Setia-Negara Siap Hadapi Siapa Saja

halopantura.com Tuban – Pasangan calon (paslon) Setiajit – RM. Armaya Mangkunegaran (Setia-Negara), resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban untuk berlaga di Pilkada serentak, Jumat siang, (4/9/2020).

Pasangan Setia-Negara merupakan paslon ke tiga yang mendaftar ke KPU Tuban dengan diusung lima partai politik (parpol). Diantaranya, PDI-P, Gerindra, PAN, PPP, dan PBB.

Pasangan Setia-Negara ini menyusul dua paslon lainnya yang lebih dulu mendaftar. Yakni paslon Khozanah Hidayati – H. Muhammad Anwar diusung PKB. Kemudian pasangan Adiya Halindra Faridzki – Riyadi yang diusung Partai Golkar, Demokrat, dan PKS.

Uniknya, usai menyerahkan berkas syarat pendaftaran, pasangan Setia-Negara kembali ke posko pemenangan dengan naik kuda warna hitam sambil diiringi ratusan kader partai pengusung, simpatisan, dan para relawan.

“Tuban ini cirinya kuda, simbolnya kuda, kita naik kuda. Tidak ada pesan khusus,” ungkap Setiajit didampingi Gus Maya panggilan akrab RM. Armaya Mangkunegaran.

Pasangan Setia-Negara mengaku siap menghadapi dua paslon lainnya yang terlibat dahulu mendaftar. Karena yang menentukan kemenangan di Pilkada Tuban adalah suara rakyat.

“Ya, kami siap menghadapi siapa saja namanya pilihan. Kita serahkan kepada rakyat, senantiasa menyerahkan sepenuhnya kepada pemegang suara (rakyat, red),” tegas mantan Kepala Dinas ESDM Pemprov Jatim itu.

Lalu Setiajit berkomitmen akan membawa Tuban menjadi milik bersama. Artinya, Tuban milik seluruh golongan, organisasi masyarakat, dan milik seluruh masyarakat. Oleh karena itu, pasangan Setia-Negara menginginkan Tuban ini menjadi kabupaten yang unggul, sejahtera, dan berkeadilan.

“Kita ingin membawa Tuban menjadi unggul, sejahtera, dan berkeadilan,” terang Setiajit yang merupakan kader PDI-P.

Lebih lanjut, Setiajit mengaku optimal akan memenangkan pertarungan di pemilihan kepala daerah. Dengan target kemenangan diatas 51 persen suara.

“Prinsipnya kita ingin menang. Target harus diatas 51 persen, optimis dan bismillah,” pungkasnya. (rohman)

Tinggalkan Balasan